Berita Harian - Suasana duka menyelimuti aula SMP Budhaya |||, Perumnas Klender, Jakarta Timur, Sabtu (26/10/2019).
Ditempat itu, Malvin Reizen Alvino (12), satu dari lima korban tewas akibat tenggelam di kawasan wisata adat Baduy, Kabupaten Lebak, Banten disemayamkan.
Adapun, empat korban meninggal dunia lainnya disamayamkan di rumah masing-masing.
Mei Yong (41), berdiri di samping peti sang anak. Sambil terus menangis, ia mengusap-usap kepala putranya.
Kepada wartawan, Mei Yong mengaku, tidak menyangka sang anak meninggal dunia akibat tenggelam.
"Saya tidak tahu bagaimana mereka (Mavin dan empat temannya) ini bisa berenang bareng itu. Tapi dia ini jago berenang," ujar Mei Yong.
Menurut cerita dari guru, Malvin berusaha menyelamatkan temannya yang jatuh tercebur ke dalam danau.
Mei Yong mengaku, sempat melarang Malvin untuk ikut study tour ke Baduy.
Dalam hati kecilnya, ia khawatir lantaran penduduk di wilayah itu masih tradisional dan masih memegang teguh nilai-nilai leluhur mereka.
Ia khawatir sang anak yang belum pernah bepergian ke tempat seperti itu mengalami celaka.
Namun, beakangan ia berpikir bahwa acara tersebut diadakan oleh sekolah tempat Malvin mengenyam pendidikan.
Inilah yang membuat Mei Yong akhirnya mengizinkan sang anak pergi.
Bahkan, ia sangat mempersiapkan segala sesuatu selama di Baduy dan mengantarkan Malvin ke sekolah.
"Saya hanya bilang ke anak saya 'Dek, besok kalau disana, kamu harus hati-hati" Permisi-permisi ya, jangan sembarangan, hati-hati di air," kaenang Malvin Yong.
Setelah sang anak berangkat ke Baduy, Mei Yong selalu dihantui kekhawatiran. Hingga pada Jumat (25/10/2019), kabar duka itu sampai ke telinganya, Malvin meninggal dunia karena tenggelam.
Kini, Mei Yong hanya bisa menahan rasa sesal dan sedihnya. Ia berjuang menuju kepasrahan diri dan menyerahkan seluruh peristiwa ini kepada tuhan.
Ia mengatakan, dirinya berjuang untuk merasa ikhlas atas kepergian sang anak.
"Ikhlas. Semoga baik-baik anak saya di sana (surga), kata dia.
Rencananya, jenazah Mavin dimakamkan di TPU Kampung Kandang, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Sabtu ini.
Diberitakan, Malvin merupakan satu dari lima wisatawan yang dilaporkan tewas akibat tenggelam di danau kawasan wisata adat Baduy, beberapa waktu lalu.
Identitas lima korban tersebut yakni, Moses Imanuel, Baskoro, Sahrul Ramadhan, Paskelo Anesho Telaubanua dan Christino Arthur Immanuel Rumahorboro.
Kelima korban itu seluruhnya adalah siswa SMP |||, Duren Sawit, Jakarta Timur yang menggelar study tour ke wilayah tersebut.
0 Komentar