Akibat Tuang Bensin Sembarangan, Tukang Tambal Ban Terbakar




Berita Harian - Akibat tumpahan bensin sebuah kios di Jalan R. E. Martadinata, Klojen Malang, serta beberapa kendaraan bermotor dan intalasi listrik milik PLN lainnya terbakar, Minggu (17/3/2019).

Peristiwa ini bermula saat Sanan (49), warga Kelurahan Sukoharjo, Kecamatan Klojen, kota Malang, tengah menuangkan bensin dari jirigen ke botol di kios tambal ban miliknya.

Saat tengah menuangkan bensin, tiba-tiba bensin tumpah dan menyambar alat penambal ban yang ada cairan spirtusnya. Alhasil api pun langsung menyambar tubuh Sanan dan tiga unit sepeda motor di sekitar lokasi kejadian. Tak hanya itu, api juga menghanguskan 1 unit becak, 1 unit travo PLN, 1 unit panel travo PLN, dan unit meteran PLN 3pass.



"Pemilik kios yang terluka bakar dilarikan ke RST, korban mengalami luka bakar di tangan kanan dan kaki kanan," ucap Kapolsek Klojen Kompol Budi Harinato.

Beruntung 4 unit kendaraan pemadam kebakaran yang tiba dengan cepat memadamkan api sehingga tak merambat ke bangunan yang ada di sekitarnya.

Sementara itu dari pantauan di lapangan, petugas PLN masih tampak memperbaiki instalasi jaringan travo yang sempat terbakar.


Posting Komentar

0 Komentar